Senin, 26 Desember 2022

Melakukan Rekalkulasi HPP dan Stok Akhir pada Gampang Toko dan Gampang Apotek

 

Untuk melakukan rekalkulasi HPP dan stok akhir pada Gampang Toko dan Gampang Apotek lewat menu Peralatan > Recalc Cost Of Good Sold. Fungsi Recalc Cost Of Good Sold digunakan pada saat terjadi kerusakan database yang mengakibatkan laporan stok seperti laporan arus stok, laporan kondisi stok ataupun laporan yang melibatkan HPP misal laba/rugi penjualan menjadi tidak valid atau berbeda dengan transaksi yang tercatat. 

Pada pencatatan transaksi sehari-hari secara otomatis HPP dan stok akhir akan terhitung. Sehingga tidak membutuhkan Recalc Cost Of Good Sold.

Langkah untuk melakukan rekalkulasi HPP dan stok akhir pada Gampang Toko dan Gampang Apotek adalah sebagai berikut:

  1. Klik menu Peralatan > Recalc Cost Of Good Sold.



  2. Masukkan angka konfirmasi, kemudian klik OK.

  3. Pada saat proses rekalkulasi HPP dan stok akhir berlangsung tidak boleh dibatalkan atau sambil input transaksi khususnya transaksi yang berhubungan dengan stok barang karena akan mengganggu perhitungan stok akhir barang yang mengakibatkan stok barang tidak akurat.
  4. Jika dibatalkan ditengah proses maka laporan stok barang akan kosong dan ketika dilanjutkan input transaksi maka stok akhir dan kartu stok akan kacau. Masalah ini bisa diperbaiki dengan mengulangi lagi proses Recalc Cost Of Good Sold sampai selesai sehingga arus stok dan stok akhir barang akan kembali normal.

 Sekian dan semoga artikel ini bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar